Lumajang
Peringati Hari Pers Nasional, Ketua DPRD Lumajang Ingatkan Netralitas dan Kontrol Sosial
Memontum Lumajang – Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) menjadi momen atau harapan tersendiri bagi Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, H Anang Akhmad Syaifuddin. Kepada Memontum.com, Politisi PKB ini berharap agar insan pers senantiasa profesional dalam menjalankan profesi jurnalistik.
Termasuk, dalam menjaga marwah netralitas serta terus mengedukasi masyarakat melalui tulisan-tulisan jurnalistik. Terutama, senantiasa melakukan kontrol sosial untuk keberlangsungan masyarakat.
“Selamat Hari Pers Nasional Tahun 2023. Di momen ini, saya ingin sampaikan bahwa pers harus terus tegak lurus. Baik sebagai kontrol sosial, netralitas dan dapat memberikan informasi edukatif, serta berimbang dan aktual yang pada akhirnya menjadi informasi baru untuk masyarakat dan pemerintah,” ujar H Anang, Senin (13/02/2023) tadi.
Baca juga :
- Museum Daerah Lumajang Ambil Bagian di Pameran Temporer Koleksi Museum 2024
- Peringatan Jalan Sehat HUT Korpri, Plt Bupati Lumajang Ingatkan Semangat Kerja dan Kekompakan ASN
- Datangi Lokasi Banjir Dusun Banter, Cawabup Mas Yudha Disebut Tanggap dan Peduli Warga
- Undang HPBI Lumajang, Pj Bupati Minta Sosialisasikan Larangan Truk Tambang Lintasi Jalan Gondoruso-Bades
- Pastikan Kondisi Warga Aman dan Sehat, Pj Bupati Lumajang Tinjau Lokasi Banjir di Dusun Banter
Ditambahkannya, bahwa pers adalah bagian dari piranti dalam mematangkan konfigurasi demokrasi Indonesia. “Demokrasi tanpa kebebasan pers, sama dengan makan tanpa lauk. Keterlibatan pers dalam mengawal perjalanan bangsa ini, sangatlah penting. Reformasi bisa berjalan karena pers menjadi salah satu unsur didalamnya,” kata H Anang.
Lebih lanjut dirinya mengatakan, dalam mewujudkan keberlangsungan iklim industri media massa yang sehat dan maju di era digital sekarang ini, perusahaan berikut insan pers diharapkan dapat terus menjunjung tinggi profesionalitas kerja. Berinovasi melalui sejumlah kreativitas, dari sejumlah perubahan dan perkembangan.
“Apalagi di era disruption. Perubahan yang sangat cepat, secepat kilatan kamera. Maka, pers harus terus menjadi piranti utama, dengan segala perubahannya. Tetap mengedukasi, memberikan kontrol sosial dan netral terhadap segala hal,” ungkap Ketua DPC Kabupaten Lumajang itu. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Beralaskan Tikar, Bunda Indah Gelar Ngopi Bareng bersama Relawan
- Lumajang4 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat
- Lumajang4 minggu
Pemkab Lumajang Minta Masyarakat Teliti dalam Penerimaan dan Penyebarluasan Informasi Pilkada