Lumajang
BPBD Lumajang Bekali Karyawan RS Muhammadiyah Lumajang dengan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana
Memontum Lumajang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Penanggulangan Bencana di lingkungan rumah sakit. Kali ini, pelatihan dilaksanakan di Rumah Sakit (RS) Muhammadiyah Lumajang, Kamis (12/01/2023) tadi.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Lumajang, Wawan Hadi, memaparkan bahwa potensi bencana bisa terjadi di mana saja, kapan saja dan secara tiba-tiba. Untuk itu, perlu sebuah kesiapsiagaan dan kewaspadaan oleh jajaran karyawan di RS Muhammadiyah Lumajang.
“Potensi bencana ini perlu adanya kesiapsiagaan. Sehingga, saat terjadi bencana, maka para karyawan RS Muhammadiyah Lumajang, dituntut untuk bisa menjadi penggerak mengatasi darurat bencana,” terangnya.
Menurutnya, salah satu yang perlu diperhatikan selain kesiapsiagaan karyawan, adalah jalur evakuasi. Tempat yang digunakan untuk titik kumpul, juga perlu dipertimbangkan dari aspek keamanan, luas lokasi dan jarak tempuhnya.
Baca juga:
- Menuju Pilkada Lumajang, Ini Kata Kyai: Saatnya Pilih Pemimpin Peduli dan Membawa Solusi
- Buka Forum Koordinasi SPBE, Pj Bupati Lumajang Dorong Akselerasi Pemerintahan Digital
- Pj Bupati Lumajang Terima Lencana Hasta Brata Surya Majapahit Kategori Emas
- Bunda Indah-Mas Yudha Tampil Ciamik di Momen Debat Publik Kedua Pilkada Lumajang
- Perkuat Sistem Metrologi Legal Jadi Cara Lumajang Jaga Integritas dan Keberlanjutan Pasar Tradisional
Selain itu, paparnya, papan penunjuk jalur evakuasi juga perlu dipasang di tempat-tempat yang mudah dilihat orang. Papan jalur evakuasi harus terbuat dari bahan yang tahan lama dan mudah terbaca. “Papan jalur evakuasi terbuat dari bahan tahan lama, tulisan bercahaya ketika ada sinar, dan peletakannya pada tempat yang strategis,” jelasnya.
Wawan pun berharap, agar nantinya akan ada tim siaga bencana yang terdiri dari karyawan RS Muhammadiyah Lumajang. Sehingga, ketika musibah yang tidak disangka itu terjadi, maka tidak banyak mengalami kendala.
Sekedar diketahui, dalam pelatihan tersebut sedikitnya diikuti oleh jajaran 30 karyawan Rumah Sakit Muhammadiyah Lumajang. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran