Hukum & Kriminal
Curwan Hantui Warga Ranulogong Lumajang
Jelang Pelaksanaan Pemilihan Kades
Memontum Lumajang – Menjelang pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) yang akan berlangsung di dua desa di Kecamatan Randuagung, teror maling sapi terus menghantui warga masyarakat.
Seperti yang terjadi Minggu (1/11) dini hari, terjadi aksi pencurian dua ekor sapi milik Holik (37) Warga Rt 34 Rw 08 Dusun Tong Maling, Desa Ranulogong, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang.
Dalam aksinya, kawanan pelaku yang diperkirakan lebih satu orang itu, membobol tembok kandang. Aksi pencurian sendiri, baru disadari korbannya saat akan memberi makan hewan peliharaannya sekitar pukul 04.30.
“Saya lihat dinding kandang, ternyata sudah berlubang. Sapi saat itu juga sudah tidak ada. Makanya, saya langsung membangunkan saudara dan tetangga sekitar untuk minta bantuan mencari dan malaporkan kejadian,” ungkap korban.
Usai kejadian, warga dan perangkat desa Ranulogong bersama petugas kepolisian, langsung melakukan pencarian dengan cara menyusuri jejak kaki sapi. “Kita lalu melakukan pencarian, baru sekitar pukul 06.30 kedua ekor sapi berhasil ditemukan di sebuah kandang milik Hlm (33) di Dusun Lalangan Desa Tunjung. Tetapi, pemilik kandang sudah tidak ada,” ujarnya.
Kapolsek Randuagung, Iptu Setyobudi, ketika dikonfirmasi mengatakan, keterangan dari pemilik sekitar jam 02.00, sapi masih ada. Kemudian setelah menjelang subuh, sapi diketahui sudah tidak ada.
“Sapi berhasil ditemukan di sebuah kandang milik warga di Dusun Lalangan Desa Tunjung,” ujarnya.
Kapolsek juga mengakui, jika di Randuagung, sering terjadi pencurian sapi. Pihaknya mengimbau, agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan. Apalagi, menjelang Pilkades yang akan dilaksanakan di tahun 2021 mendatang.
“Saya selaku Kapolsek bersama Pak Danramil, mengimbau agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan menjelang pemilihan kepala desa di Desa Ranulogong sama Desa Kalidilem,” imbuhnya. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat