Lumajang
Pastikan Kondisi Warga Aman dan Sehat, Pj Bupati Lumajang Tinjau Lokasi Banjir di Dusun Banter
Memontum Lumajang – Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, gerak cepat dan terjun langsung ke lokasi banjir di Dusun Banter, Desa Rowokangkung, Kecamatan Rowokangkung, Kamis (21/11/2024) tadi. Banjir tersebut, merupakan imbas dari intensitas curah hujan tinggi hingga menyebabkan volume air sungai di Dusun Banter, meluap ke pemukiman warga.
Turut hadir mendampingi saat peninjauan lokasi, Kalaksa BPBD Kabupaten Lumajang, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Lumajang, Plt Kepala Bagian Protokol dan TU Pimpinan Setda Kabupaten Lumajang, Forkopimca Rowokangkung dan Kepala Desa Rowokangkung.
Di lokasi banjir, Bunda Yuyun – sapaan Pj Bupati Lumajang, melihat secara langsung kondisi pemukiman warga yang terendam air. Sesekali, dirinya juga menyapa dan berdialog hingga memastikan warga yang terdampak dalam kondisi aman dan sehat.
Selain itu, Bunda Yuyun juga menyerahkan bantuan paket Sembako secara simbolis kepada warga Dusun Banter, yang terdampak banjir. Disampaikannya, bahwa banjir yang terjadi dikarenakan kondisi sungai di Dusun Banter tersebut mengalami pendangkalan. Sehingga, perlu dilakukan normalisasi.
Baca juga :
“Ini saya sedang berada di Dusun Banter Desa Rowokangkung. Ini banjir karena memang Sungai Banter sudah penuh, sehingga perlu dinormalisasi agar air cepat surut,” ujarnya.
Pihaknya juga akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait, untuk menyelesaikan permasalahan sungai yang ada di Dusun Banter, mengingat di wilayah tersebut sering terjadi banjir saat musim hujan. “UPT PU SDA sudah menyiapkan untuk melakukan normalisasi. Akan tetapi, PU SDA hanya mampu melakukan normalisasi sepanjang 1,5 km, seharusnya yang perlu dilakukan normalisasi kurang lebih sepanjang 4 km,” tambahnya.
Karena itu, dirinya berharap nantinya akan ada kolaborasi antara pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten dan PG Jatiroto. Sehingga, permasalahan yang terjadi akan bisa cepat diselesaikan. “Sementara, penanganan awal kita normalisasi sepanjang 1,5 km terlebih dahulu, setelah itu akan kita lakukan penyedotan agar air cepat surut, sehingga warga di Dusun Banter ini biar bisa beraktivitas normal,” imbuhnya. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat