Pemerintahan
Wabup Bersama Pramuka dan PMI Tanam Seribu Pohon
Galakkan penghijauan di Buper Glagaharum
Memontum Lumajang – Wakil Bupati (Wabup) Lumajang, Indah Amperawati, menggalakkan penghijauan di Buper (bumi perkemahan) Glagaharum, Jumat (20/11) tadi. Dalam penghijauan kali ini, Wabup mengajak keterlibatan Pramuka Lumajang dan PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Lumajang.
“Saya bersyukur, pada pagi ini kita diberikan kesehatan untuk melakukan penghijauan sebagai bentuk cinta kita kepada bumi,” kata Bunda Indah-sapaan Wabup Lumajang.
Ditambahkan perempuan yang juga merupakan Ketua Kwartir Cabang Pramuka Lumajang itu, bahwa penghijauan akan terus dilakukan secara berkala di Bumi Perkemahan Glagaharum, yang memiliki luas sekitar 10 hektar. “Kita bertekad untuk menghijauakan bumi perkemahan ini. Karena pramuka, tidak bisa lepas dari kecintaannya kepada bumi,” tambahnya.
Pengurus Kwartir Daerah Jawa Timur, Suyatno, menjelaskan bahwa Kwarda Jatim secara serentak di Jatim, memberikan bibit untuk menghijaukan bumi perkemahan. Karenanya, Kwarcab Lumajang, sangat mengapresiasi dalam mewujudkan bumi perkemahan yang layak dan tidak kalah dengan bumi perkemahan yang lain.
“Terima kasih kepada Kwarcab Lumajang, yang sudi menyukseskan bumi perkemahan. Kalau kami lihat, bumi perkemahan ini layak dilakukan perkemahan setingkat Kwartir Daerah,” tambahnya.
Ketua PMI Lumajang, Budi Santoso, mengatakan bahwa kegiatan penghijauan merupakan kolaborasi antara PMI dengan Pramuka Lumajang. “Penghijauan hari ini dengan jumlah bibit seribu pohon yang terdiri dari bibit buah-buahan dan tanaman keras,” ujarnya. (kom/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat