Hukum & Kriminal
Kapolres Lumajang Pastikan Penyelidikan Dugaan Penambangan Ilegal Padang Savana Lanjut, Kini Bersiap ke Gelar Perkara
Memontum Lumajang – Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno, menegaskan dan memastikan bahwa kasus dugaan penambangan ilegal di Padang Savana Kecamatan Tempeh-Lumajang, akan jalan terus alias lanjut proses penyelidikannya. Bahkan, kasus dugaan yang dikabarkan menyeret keterlibatan nama anggota DPRD Kabupaten Lumajang, itu telah melakukan sejumlah tahapan pemeriksaan beberapa saksi.
“Lanjut terus kasus (penambangan, red) nya, mas,” kata Kapolres Lumajang Eka Yekti ketika dikonfirmasi wartawan memontum.com, Jumat (24/09/2021) pagi.
Baca juga:
- Pastikan Kondisi Warga Aman dan Sehat, Pj Bupati Lumajang Tinjau Lokasi Banjir di Dusun Banter
- Menuju Pilkada Lumajang, Ini Kata Kyai: Saatnya Pilih Pemimpin Peduli dan Membawa Solusi
- Buka Forum Koordinasi SPBE, Pj Bupati Lumajang Dorong Akselerasi Pemerintahan Digital
Saat ditanya lebih dalam, tentang berapa banyak saksi yang sudah diperiksa, pria dengan pangkat Dua Melati di pundak itu, enggan mengurai. Sebaliknya, Kapolres menjelaskan bahwa salah satu saksi yang diminta keterangan, adalah saksi ahli tentang dugaan perkara itu. “Saksi ahli. (Untuk diminta, red) keterangan ahli,” ujarnya.
Disinggung mengenai keterangan saksi ahli dan perkara penyelidikan dugaan penambangan ilegal akan berlanjut ke gelar perkara, Kapolres Lumajang, pun mengiyakan. Termasuk, bakal naiknya status penyelidikan ke penyidikan untuk membidik penetapan tersangka. “Betul, harus gelar (perkara, red) dulu,” ungkapnya.
Sebagaimana diberitakan, petugas Polsek Tempeh saat melakukan patroli di Padang Savana, mendapati truk yang diduga hendak melakukan penambangan ilegal atau sebagai sarana mengangkut pasir. Saat kendaraan akan diamankan, terlontar nama salah satu anggota DPRD. Karena dugaan penambang ilegal itu, kendaraan pun diamankan petugas untuk kemudian proses penyelidikannya diserahkan ke Mapolres Lumajang.
Sementara itu, dalam perkembangan dugaan kasus penambangan ilegal ini, memontum.com mendapati beberapa unit truk dan dua alat berat, yang diduga hasil dari penggerebekan serupa. Hanya saja, sejumlah sarana itu ada di Mapolsek Sumbersuko. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat