Kabar Desa
Dapat Kucuran Dana PEN untuk Perbaikan Jalan, Kades Bulurejo Lumajang Berharap Ekonomi Masyarakat Terangkat
Memontum Lumajang – Kepala Desa Bulurejo, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang, Rohman Adi, merasa bersyukur karena jalan di desanya ada beberapa titik yang akan mendapat perbaikan dari Pemkab Lumajang. Dirinya berharap, dengan dibangunnya beberapa titik jalan tersebut, maka perekenomian desanya bisa beransur-ansur bangkit sehingga kesejahteraan masyarakat kembali meningkatkan.
“Ketika aksesnya sudah bagus, maka masyarakat akan lebih mudah dalam pengangkutan hasil pertanian. Semoga, tujuan pemerintah daerah ini bisa dioptimalkan oleh masyarakat dan ekonomi masyarakat bisa bangkit lagi,” ujar Rohman Adi, Minggu (21/11/2021).
Dirinya juga menjelaskan, bahwa rencananya perbaikan jalan yang dilakukan pemerintah Kabupaten Lumajang tahun ini, melewati Desa Bulurejo dan ada lima titik lain yang dibenahi. Diantaranya, seperti Jalan di Dusun Karangmenjangan, Bulurejo dan Umbulsari.
Baca juga :
- Pastikan Kondisi Warga Aman dan Sehat, Pj Bupati Lumajang Tinjau Lokasi Banjir di Dusun Banter
- Menuju Pilkada Lumajang, Ini Kata Kyai: Saatnya Pilih Pemimpin Peduli dan Membawa Solusi
- Buka Forum Koordinasi SPBE, Pj Bupati Lumajang Dorong Akselerasi Pemerintahan Digital
- Pj Bupati Lumajang Terima Lencana Hasta Brata Surya Majapahit Kategori Emas
- Bunda Indah-Mas Yudha Tampil Ciamik di Momen Debat Publik Kedua Pilkada Lumajang
“Alhamdulillah, ada lima titik di tiga dusun, yang akan mendapatkan rencana pembenahan. Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Bupati Cak Thoriq dengan program janji yang memang benar-benar direalisasikan,” paparnya.
Sekedar diketahui, rencana pembenahan sejumlah akses infrastruktur jalan di Pemkab Lumajang, akan dilakukan dengan menggunakan dana pinjaman dari Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Langkah ini, diharapkan menjadi solusi mempercepat perbaikan jalan yang mengalami kerusakan di Kabupaten Lumajang.
Dana pinjaman senilai Rp 200 miliar, akan disebar dalam menuntaskan problem kerusakan jalan. Total, ada 40 titik ruas jalan yang akan dilakukan perbaikan dan salah satunya di Kecamatan Tempursari yang memang sudah lama tidak mendapatkan perbaikan. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat