Lumajang
Lumajang Job Fair 2022 Diserbu Ribuan Pencari Kerja Termasuk Difabel
Memontum Lumajang – Ratusan pencari kerja di Kabupaten Lumajang, berbondong-bondong mengikuti Lumajang Job Fair 2022, yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lumajang, di Gedung Soedjono Lumajang, Kamis (17/11/2022) tadi. Ada sekitar 738 lowongan pekerjaan, yang disediakan oleh 13 perusahaan, baik itu di Lumajang maupun luar Lumajang.
Saat membuka kegiatan Job Fair tersebut, Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, memberikan semangat kepada para pencari kerja. Dirinya berharap, nantinya jika sudah mendapatkan pekerjaan, harus bekerja dengan disiplin, penuh tanggung jawab dan bekerja dengan gembira.
“Nantinya harus bekerja dengan gembira dan disiplin. Karena, pekerjaan yang ketika dilakukan tidak dengan gembira dan disipin, maka hasilnya tidak akan baik,” terangnya.
Wakil Bupati Lumajang yang akrap dipanggil Bunda Indah, ini juga mengapresiasi perusahaan yang telah menyediakan 10 lowongan pekerjaan bagi penyandang disabilitas. Menurutnya, para penyandang disabilitas juga memiliki kesempatan yang sama, sehingga perlu juga diberikan peluang.
Baca juga :
- Pastikan Kondisi Warga Aman dan Sehat, Pj Bupati Lumajang Tinjau Lokasi Banjir di Dusun Banter
- Menuju Pilkada Lumajang, Ini Kata Kyai: Saatnya Pilih Pemimpin Peduli dan Membawa Solusi
- Buka Forum Koordinasi SPBE, Pj Bupati Lumajang Dorong Akselerasi Pemerintahan Digital
- Pj Bupati Lumajang Terima Lencana Hasta Brata Surya Majapahit Kategori Emas
- Bunda Indah-Mas Yudha Tampil Ciamik di Momen Debat Publik Kedua Pilkada Lumajang
“Ada juga lowongan bagi disabilitas, tentu ini kesempatan bagi mereka. Saya mengapresiasi bagi perusahaan yang menyediakan lapangan kerja bagi teman-teman disabilitas,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lumajang, Rosyidah, menyampaikan bahwa kegiatan Job Fair merupakan upaya pemerintah dalam memfasilitasi dan mempertemukan perusahaan dengan masyarakat pencari kerja. Sehingga, baik perusahaan maupun para pencari kerja bisa saling terhubung dan mendapatkan manfaat dari kegiatan tersebut.
“Harapannya untuk menyerap tenaga kerja di Kabupaten Lumajang,” jelasnya.
Dirinya juga menambahkan, bahwa ada sekitar 909 orang, yang sudah mendaftarkan diri sebagai pencari kerja pada Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lumajang. Ada 13 perusahaan yang berpartisipasi dengan total lowongan kerja mencapai 738 lowongan, 10 diantaranya lowongan kerja bagi penyandang disabilitas. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat