Lumajang
Libatkan Potensi Lokal dan UMKM di Hari Bakti Pekerjaan Umum, Pj Bupati Lumajang Apresiasi DPUTR
Memontum Lumajang – Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, mengapresiasi jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) yang telah memilih wisata lokal dengan melibatkan UMKM dalam kegiatan peringatan Hari Bakti PU ke-78 tahun 2023. Itu diungkapkannya, dalam acara Peringatan Hari Bakti Pekerjaan Umum ke-78 Kabupaten Lumajang, yang bertempat di Obyek Wisata Tumpak Selo, Desa Petahunan, Kabupaten Lumajang, Sabtu (02/11/2023) tadi.
“Kabupaten Lumajang memiliki potensi yang sangat bagus dan harus dikelola dengan baik. UMKM harus dilibatkan dalam setiap kegiatan pemerintah. Sehingga, dengan tumbuhnya pariwisata, maka akan tumbuh pula UMKM. Ini akan terus saya minta agar perangkat daerah juga membantu UMKM kita,” kata Pj Bupati Yuyun.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Lumajang juga mengucapkan terimkasihnya atas seluruh kinerja Dinas PUTR Kabupaten Lumajang. Itu karena, pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Lumajang, dinilai cukup baik. Pembangunan dengan skala prioritas juga telah dilaksanakan dan terukur.
Baca juga :
“Pembangunan ada skala prioritas, mana yang didahulukan, sehingga semua berjalan. Semua ini harus ada rencana dan arah pembangunan yang tepat. Ini sudah dilakukan dengan baik dan saya ucapkan terima kasih,” terang Pj Bupati.
Sementara itu, Plt Kepala DPUTR Kabupaten Lumajang, Agus Siswanto, dalam laporannya menjelaskan bahwa kegiatan Hari Bakti PU merupakan agenda rutin yang diselenggarakan setiap tahun. Pihaknya juga sudah berkomitmen, setiap pelaksanaan Hari Bakti PU harus memberikan efek ekonomi kepada pelaku UMKM di Kabupaten Lumajang.
“Ini rutin setiap tahun kami mencoba untuk melibatkan potensi lokal, termasuk wisata atau pelaku UMKM setempat,” jelasnya.
Selain itu, DPUTR Kabupaten Lumajang juga berkomitmen setiap pembangunan infrastuktur akan memperhatikan aspek estetikan agar bisa dimanfaatkan sebagai wisata oleh masyarakat. “Kami berharap, beberapa potensi aset DPU bisa kami maksimalkan menjadi potensi wisata. Baik karena alamnya atau memang karena kami bangun. Seperti Tumpak Selo ini, juga rencananya nanti di Gambiran itu,” paparnya. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat