Pemerintahan
Bunda Indah Pastikan 2020, Klakah Dibangun Pamsimas
Memontum Lumajang – Pemkab Lumajang akan membangun sarana air minum dan sanitasi program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) Ada tiga titik yang akan direalisasikan di tahun 2020.
Hal itu disampaikan Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati atau yang biasa disapa Bunda Indah dalam kegiatan peninjauan saluran air di area pemukiman warga Desa Mlawang Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (13/7/2020) pagi.
Itu dilakukan sebagai upaya pemenuhan air bersih bagi masyarakat di Kabupaten Lumajang bagian utara.
“Di tahun 2020 ini, kami akan membangun tiga titik pembangunan sarana air minum dan sanitasi program PAMSIMAS (Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat, red) di wilayah Kecamatan Klakah,” kata Bunda Indah.
Dijelaskan, bahwa beberapa waktu yang lalu, pihaknya mendapat laporan terkait penyediaan air bersih di Kecamatan Klakah, khususnya Desa Mlawang. Dan menurutnya, salah satu yang menjadi perhatian khusus pemerintah daerah adalah terkait persediaan air bersih pada beberapa wilayah utara Kabupaten Lumajang.
“Bupati dan saya tentu masih berkomitmen untuk menyelesaikan terkait permasalahan air di wilayah utara. Harapannya, Pamsimas ini bisa selesai dan air bersih bisa dinikmati oleh masyarakat, yang nantinya harus dikelola dengan baik dan profesional oleh BumDes. Dan, untuk PDAM juga harus memperbaiki kinerjanya,” pungkasnya. (adi/yan)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai