Pemerintahan
Bupati Berharap dengan Kerja Keras Pemkab dan DPRD, Lumajang Lebih Maju
Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, H Thoriqul Haq, M.ML, dan Wakil Bupati Lumajang, Ir. Indah Amperawati, M.Si., menyaksikan pengambilan sumpah / janji Pimpinan DPRD Kabupaten Lumajang masa jabatan 2019 – 2024 pada Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lumajang, di Ruang Rapat DPRD Kabupaten Lumajang, Jum’at (20/9/2019).
Dalam Rapat Paripurna tersebut, telah mengambil sumpah sesuai dengan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor : 171.427/1257/011.2/2019 Tentang Peresmian Pimpinan DPRD Lumajang Masa Jabatan 2019-2024, sebagai Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Anang Akhmad Syaifuddin dari fraksi PKB, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Bukasan, S.Pd., MM., dari fraksi PDIP, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Oktafiyani, SH., dari fraksi Gerindra, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Akhmad S. ST., dari fraksi PPP.
Dalam sambutannya, Bupati Lumajang yang disapa Cak Thoriq menyampaikan pihaknya akan terus menjalin sinergitas dengan DPRD Kabupaten Lumajang untuk melakukan inovasi dan berkebijakan demi kepentingan masyarakat.
“Kami terus ingin menjalin kemitraan yang saling bersinergi, karena itu pilihan untuk berinvoasi dan berkebijakan yang ujungnya menjadi kepentingan umum harus menjadi priotitas kita,” ujarnya.
Bupati juga berharap dengan kerja keras Pemerintah Kabupaten Lumajang dan DPRD Kabupaten Lumajang akan membawa Lumajang menjadi lebih maju dan bisa mensejahterakan masyarakat
Sementara ditemui usai rapat paripurna, Wakil Bupati Lumajang yang kerab disapa Bunda Indah berharap dengan ditetapkannya pimpinan DPRD Kab. Lumajang akan menyatukan kepentingan untuk masyarakat.
“Mudah-mudahan ini memberikan warna baru, semangat baru, meskipun di DPRD ini banyak partai, saya ingin satu warna, satu kepentingan untuk rakyat, maka tidak ada perbedaan sehingga kemitraan itu akan berjalan dengan baik,” pungkas Bunda Indah.
Disisi lain, dalam sambutanya Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Anang Akhmad Syaifuddin meminta agar para anggota DPRD segera menyesuaikan dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing. Ketua DPRD juga mengajak para anggotanya untuk mendukung dan menyukseskan program pemerintah.
“Mari kita dukung dan sukseskan program bupati dan wakil bupati dalam mewujudkan lumajang hebat dan bermartabat,” tukas Anang.(adi/yan)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran