Pemerintahan

Bupati Lumajang Hadiri Pencanangan Safari PKK

Diterbitkan

-

Pelaksanaan safari PKK yang dipusatkan di Balai Kecamatan Pasrujambe.
Pelaksanaan safari PKK yang dipusatkan di Balai Kecamatan Pasrujambe.

Agar Maksimal, Digelar di Tempat Terbuka atau Wisata

Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, menghadiri pelaksanakan kegiatan ‘Pencanangan Safari PKK KB Kesehatan Tahun 2020’, yang dipusatkan di Balai Kecamatan Pasrujambe, Kabupaten Lumajang, Kamis (26/11) tadi.

Kegiatan pencanangan dalam rangka pengendalian penduduk melalui Program Keluarga Berencana (KB), merupakan satu kesatuan dengan perencanaan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Lumajang dalam kesempatan itu menerangkan, pengendalian penduduk juga berkaitan dengan akses kesejahteraan keluarga. Sehingga, menjadi hal penting bagi pemerintah untuk mensukseskan Program Keluarga Berencana.

Selain itu, tambah Cak Toriq-sapaan Bupati Lumajang, dalam kesempatan itu juga meminta agar ke depanya, pelaksanaan sosialisasi tidak lagi dilakukan di ruang pertemuan resmi. Melainkan, di tempat terbuka seperti halnya tempat wisata. Hal itu, juga untuk memancing pergerakan ekonomi sekitar lokasi wisata.

Advertisement

“Saya berkeinginan supporting systemnya saling sambung. Nanti, sosialisasi KB kesehatan juga bisa di lokasi wisata. Sehingga, turut menggerakkan perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Lumajang, Musfarinah Thoriq, melaporkan bahwa pelaksanaan KB Kesehatan merupakan gerakan pemberdayaan masyarakat yang berdasar pada 10 Program Pokok PKK.

“Ini seiring dengan 10 Program Pokok PKK, yaitu dalam memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui kesehatan, kelestarian lingkungan hidup dan perencanaan sehat yang masih memerlukan pemantapan peran gerakan PKK,” ujarnya.

Sekedar diketahui, kegiatan safari KB Kesehatan sudah dimulai sejak Bulan Oktober hingga November ini. Ada pun total aseptor mencapai 4.467 orang. (kom/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas