Hukum & Kriminal
Bus Masuk Jurang di Jalur Lumajang-Probolinggo, Proses Evakuasi Jadi Tontonan Warga
Memontum Lumajang – Bus Akas Asri N 7865 US, terperosok ke dalam jurang sedalam 20 meter, sekitar pukul 17.45, pada Selasa (02/02) lalu. Bus tersebut, bernasib naas di jalur Utama Lumajang – Probolinggo, atau tepatnya di Desa Wonoayu, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang.
Proses evakuasi bus yang baru dilakukan pada Rabu (10/02) lalu, pun menyita perhatian warga. Selain menonton, tidak sedikit pula yang mengabadikan. Sehingga, membuat jalur evakuasi menimbulkan kemacetan.
Kanit Laka Polres Lumajang, Ipda Loni Roi Madona SH, ketika dikonfirmasi memontum.com mengatakan, jika proses evakuasi bus berjalan dengan lancar. Selanjutnya, kendaraan akan dibawa pemiliknya untuk perbaikan.
“Sudah selesai, mas. Semua berjalan lancar jaya. Bus akan dibawa ke bengkel, mas,” terangnya.
Terkait kejadian nasib naas itu, Satlantas Lumajang mengimbau pengguna jalan agar berhati-hati dalam berkendara dan selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan. Termasuk, tidak kebut-kebutan selama di jalan.
“Kami mengimbau, untuk selalu hati-hati selama di jalan. Tetap taat rambu lalu lintas dan jangan lupa berdoa,” ujar Loni.
Baca Juga : Bus Bawa Penumpang Ibu-ibu Karyawan Pabrik Salem Tabrakan, Satu Meninggal dan Tujuh Orang Luka
Kecelakaan bus yang dikemudikan oleh Evi Puji Hariyanto (51), dikarenakan bus yang saat melaju dari arah Lumajang menuju Probolinggo, hendak mendahului kendaraan didepannya. Namun, karena pada saat bersamaan ada kendaraan dari arah berlawanan, sopir pun bermaksud untuk mengendalikan laju kendaraan.
“Sopir bus waktu itu berusaha mengembalikan bus ke jalur semula. Namun, karena kondisi jalan licin, sehingga bus terperosok ke dalam jurang. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Hanya dua awak bus dan tiga penumpang yang mengalami luka di tangan dan kepala akibat kecelakaan,” paparnya. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai