Berita
Cak Thoriq Ajak Do’akan AKBP Arsal Agar Torehkan Prestasi Gemilang
Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, H Thoriqul Haq, M.ML., mengaku bangga dengan AKBP. M Arsal Sahban yang telah memberikan kontribusi yang luar biasa melalui ide-ide dalam menciptakan keamanan di Kabupaten Lumajang.
“Pak Arsal telah memberikan pondasi untuk formasi dan sistem keamanan yang itu untuk menjamin rasa aman di masyarakat, salah satu yang menjadi idenya, satgas keamanan desa,” ujar Bupati dalam acara Gowes Bareng M. Arsal Sahban di Alun-alun Lumajang, Minggu pagi (3/11/2019).
Tentang kepindahan AKBP. M. Arsal Sahban ke Kota Bogor, Cak Thoriq mengajak seluruh masyarakat Luamajang untuk terus mendoakan AKBP. M. Arsal Sahban agar bisa bertugas dengan baik ditempat yang baru dan dapat menorehkan prestasi yang gemilang.
Cak Thoriq meceritakan ada salah satu warga yang meminta agar AKBP. M. Arsal Sahban tetap bertugas di Lumajang, permintaan tersebut disampaikan melalui pesan Whatsapp.
“Ada yang WA kesaya untuk minta pak kapolres pak arsal sahban untuk dipertahankan, banyak masyarakat yang sedih,” ujar Cak Thoriq.
Di sisi lain, Kapolres Lumajang, AKBP. M. Arsal Sahban mengatakan Kabupaten Lumajang telah menjadi bagian penting dalam proses kehidupannya, baik dalam kehidupan pribadi maupun saat menjalankan tugas sebagai Kapolres Lumajang.
“Lumajang yang pasti tidak akan hilang dari sanubari saya, Lumajang sudah menggoreskan tinta emas dalam kehidupan saya, bagaimana tim cobra juga dikenal oleh masyarakat luas,” terang Arsal.
AKBP. M. Arsal Sahban optimis dibawah kepimpinan Kapolres Lumajang yang baru Lumajang akan tetap aman. Ia juga memastikan Tim Cobra akan selalu bergerak untuk memastikan kemanan masyarakat Lumajang.
Diakhir sambutannya itu, AKBP. M. Arsal Sahban mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Lumajang khususnya kepada Bupati Lumajang dan seluruh masyarakat Lumajang yang sudah membantu kinerja Polres Lumajang dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. “Saya mengucapkan pamit, terima kasih,” pungkasnya. (adi/yan)
- Hukum & Kriminal4 minggu
Dugaan Penyalahgunaan Dana Hibah ke Musholla di Depan Rumah Mantan Bupati Lumajang Dilidik Polres
- Lumajang4 minggu
Temui Warga Yosowilangun, Bunda Indah Jelaskan Cara Realisasi Program Dana Dusun
- Lumajang4 minggu
Peduli Wilayah Kekeringan, Bunda Indah Distribusikan Tangki Air Bersih untuk Masyarakat
- Hukum & Kriminal3 minggu
Lagi..Kawanan Maling Lumajang Bobol Kandang Milik Warga Kedungjajang dan Sikat Dua Ekor Sapi
- Lumajang4 minggu
Dinilai Tebarkan Fitnah, Pendukung Bunda Indah-Mas Yudha Laporkan Pemilik Akun ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Lumajang4 minggu
Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi
- Lumajang3 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef