Lumajang
Dihantam Ombak, Jalur Pasirian-Tempursari Lumajang Putus
Memontum Lumajang – Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, meninjau jalur penghubung antara Kecamatan Pasirian dan Kecamatan Tempursari, yang putus diterjang ombak, Minggu (22/09/2024) kemarin. Jalur tersebut, berada di tepi Pantai Kali Gede.
Sementara akibat terputusnya jalur, membuat warga pun menjadi kesulitan untuk melintas. Bahkan, beberapa warga harus memaksa dengan memakai kendaraan motor guna melintasi jalur alternatif.
Pj Bupati Indah menyampaikan, bahwa terkait rencana pembangunan jalan penghubung yang terputus tersebut, nantinya akan dikaji terlebih dahulu. Itu karena, kondisi ombak laut yang semakin naik.
Baca juga :
“Kemungkinan jalan akan dibangun dibalik bukit. Namun, itu masih butuh kajian terlebih dahulu. Tujuannya, agar pembangunan jalan nantinya bisa sesuai dan bertahan lama,” kata Pj Bupati, Senin (23/09/2024) tadi.
Dirinya juga menyebutkan, saat ini terdapat jalan alternatif yang hanya bisa dilalui roda dua. Namun, jalan tersebut masih perlu perbaikan agar masyarakat yang melintas lebih terjaga keamanannya.
“Sebelumnya, warga sudah membuat jalan alternatif memakai swadaya. Namun, jalan ini nantinya akan kami koreksi dan akan dibangun jalan rabat oleh pemerintah melalu Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). Sehingga, akses khusus roda dua untuk masyarakat akan tetap ada,” paparnya. (kom/adi/sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Sekda Lumajang Diperiksa Polda hingga Dua Kali, Buntut Pemeriksaan Dana Bantuan Erupsi Semeru
- Lumajang2 minggu
KPU Lumajang Tetapkan Dua Paslon Peserta Pilkada Lumajang 2024
- Lumajang4 minggu
Membanggakan, Empat Sekolah di Kabupaten Lumajang Raih Status Sekolah Adiwiyata 2024
- Lumajang4 minggu
Laporan Evaluasi Kinerja Triwulan IV, Pj Bupati Lumajang Paparkan 10 Poin Penting
- Lumajang2 minggu
Dukung Revitalisasi Industri Gula dan Hilirisasi Sawit, Pemkab Lumajang Beri Relaksasi BPHTB 0 Persen
- Lumajang2 minggu
Buka Gerakan Belanja Sayuran di Lahan Petani, Pj Bupati Lumajang Targetkan Peningkatan Harga Jual Sayur
- Lumajang2 minggu
Saatnya Perempuan Memimpin, Ibu-ibu Mojosari Lumajang Siap Menangkan Paslon Bunda Indah-Yudha
- Hukum & Kriminal2 minggu
10 Ribu Tanaman Ganja dan 10 Kg Ganja Kering Siap Jual Kembali Disita Polres Lumajang