Lumajang
DPRD Lumajang Imbau Masyarakat untuk Bersama Jaga Kondusifitas Pilkada 2024
Memontum Lumajang – Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Oktafiani, mengajak masyarakat untuk lebih arif dan bijaksana dalam menghadapi Pilkada Lumajang, yang memiliki dua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lumajang. Selain itu, DPRD juga mengajak masyarakat agar tidak mudah terpengaruh dengan kabar-kabar hoax di media sosial.
“Saya mengajak kepada semuanya, agar ikut menjaga kondusifitas Lumajang, dalam mensukseskan Pilkada 2024. Termasuk, Pilkada Lumajang yang memiliki dua Paslon Bupati dan Wakil Bupati,” kata Ketua DPRD Lumajang, yang akrab disapa Ani, Kamis (03/10/2024) tadi.
Baca juga :
Bagi pendukung dan tim kampanye para pasangan calon, ujarnya, agar tetap berkampanye dengan menyampaikan program masing-masing calon. Sehingga, jangan sampai berkampanye dengan menjelek-jelekan Paslon lain.
“Kedua Paslon yang maju di Pilkada Lumajang, itu adalah putra-putri terbaik Lumajang, yang memiliki tujuan sama yaitu ingin Lumajang lebih maju. Karenanya, mari kita saling kampanye dengan menawarkan program atau menjelaskan program yang nantinya diberikan kepada masyarakat,” paparnya. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai