Lumajang
Lantik Pengurus Forum CSR Lumajang, Cak Thoriq Harapkan Kontribusi dalam Mendukung Program Pemerintah
Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, mengharap agar Forum Corporate Social Responsibility (CSR) yang baru dilantik bisa menunjang program pemerintah daerah. Baik itu dalam event, sektor pariwisata dan beberapa sarana penunjang wisata.
Hal itu, disampaikan Cak Thoriq-sapaan akrab Bupati Lumajang, saat melantik Forum Pelaksana Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TSLP) atau CSR Kabupaten Lumajang, masa bhakti tahun 2022 hingga 2025. Pelaksanaan sendiri, digelar di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Kamis (16/02/2023) malam.
“Terima kasih kepada pengurus Forum CSR periode sebelumnya, yang telah memberikan kontribusi dengan baik dalam mendukung program pemerintah daerah. Selamat atas terpilihnya kepengurusan Forum Pelaksana TSLP Kabupaten Lumajang periode 2022 – 2025,” ujar Bupati Lumajang.
Baca Juga :
- Sapa Masyarakat Desa Ranupani, Bunda Indah Siap Dorong Kelayakan Sarana dan Prasarana untuk Warga
- Mujibul Choir Terpilih Aklamasi Jadi Ketua PWI Lumajang Periode 2024-2027
- Dinkes P2KB Lumajang Fokuskan Kesehatan Anak-Anak dengan Ikuti Program BIAS
- 28 ASN Pemkab Lumajang Ikuti Seleksi Kompetensi untuk Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama
- Peduli Kesehatan Masyarakat, Pemkab Lumajang Luncurkan Road Map Penanggulangan GAKI
Cak Thoriq juga mengatakan, bahwa pelantikan Pengurus CSR tersebut sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati Lumajang Nomor : 188.45/625/427.12/2022. Harapannya, kepengurusan yang baru dapat melanjutkan dan melaksanakan program kerja Forum TSLP Kabupaten Lumajang dengan lebih baik.
“Ini lintas usaha, supaya sektor usaha di Kabupaten Lumajang bisa berkembang. Jadi, CSR itu forum mengumpulkan pembiayaan untuk membantu pemerintah, tetapi target saya bukan soal itu namun bertambahnya nilai investasi di Kabupaten Lumajang,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Forum CSR Kabupaten Lumajang, R Achmad Puspokusumo, mengungkapkan bahwa pengurus Forum CSR harus membangun sinergi dengan baik. Sehingga, bisa membantu pemerintah daerah untuk merencanakan dan memberikan rasa percaya kepada pengusaha-pengusaha di Kabupaten Lumajang.
“Sesuai dengan arahan, bahwa pengusaha yang ada di Lumajang harus bisa membantu dan mempercepat investasi yang ada di Lumajang,” ujarnya. (kom/adi/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penyalahgunaan Dana Hibah ke Musholla di Depan Rumah Mantan Bupati Lumajang Dilidik Polres
- Lumajang4 minggu
Temui Warga Yosowilangun, Bunda Indah Jelaskan Cara Realisasi Program Dana Dusun
- Lumajang4 minggu
Peduli Wilayah Kekeringan, Bunda Indah Distribusikan Tangki Air Bersih untuk Masyarakat
- Lumajang3 minggu
Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Hukum & Kriminal3 minggu
Lagi..Kawanan Maling Lumajang Bobol Kandang Milik Warga Kedungjajang dan Sikat Dua Ekor Sapi
- Lumajang4 minggu
Dinilai Tebarkan Fitnah, Pendukung Bunda Indah-Mas Yudha Laporkan Pemilik Akun ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang3 minggu
Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi
- Lumajang4 minggu
Angka Kemiskinan Alami Tren Penurunan, Pj Bupati Lumajang Beri Apresiasi Masyarakat dan OPD