Hukum & Kriminal
Maling Motor 4 Kabupaten Ditembak Tim Cobra Tangguh Lumajang
Memontum Lumajang – Polres Lumajang berhasil menangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor yang biasa beraksi di 4 Kabupaten. Pasuruan Probolinggo Lumajang Jember dan sudah beraksi pada 18 TKP.
Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negara Siregar saat memimpin press release, di Mako Polres Lumajang, Selasa (5/5/2020). Menyampaikan penangkapan dua pelaku pencurian yang disertai pemberatan ini merupakan pelaku utama dan masih ada dua pelaku lagi yang masih dalam pengejaran
“Pelaku ‘ABD’ (27) nama inisial warga Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro dan ‘MTN’ (47) warga Desa Wonokerto Gucialit Kabupaten Lumajang. Ini merupakan pelaku utama,” ungkapnya.
Dijelaskan, masih ada dua orang lagi yang masih dalam pengejaran. Namun petugas sudah mengantongi identitas pelaku. Dalam penangkapan ini satu pelaku inisial ABD mengalami luka tembak karena berusaha melawan saat ditangkap petugas.
“Saat hendak diamankan, ‘ABD’ melawan. Sehingga Tim Cobra Tangguh melakukan tindakan tegas terukur. Lalu merujuk yang bersangkutan ke RS Bhayangkara untuk mendapat perawatan medis,” ujarnya.
Polisi berhasil mengamankan beberapa barang bukti diantaranya :
– 1 (satu) unit Ranmor R2 Merek Honda beat warna merah putih beserta STNKnya, hasil curanmor TKP parkiran Masjid Lekok Pasuruan.
– 1 (satu) unit Ranmor R2 Merek Honda beat warna putih hasil curanmor di TKP parkiran Musholah Puger Jember.
– 2 (Dua) buah kunci ‘T’ dengan anak kunci delapan buah (alat yang digunakan untuk mencuri dan merusak rumah kunci kendaraan).
– Jaket warna hitam (ada tulisan khas), (pakaian yang digunakan pada saat mencuri di TKP Tepatnya di Puskesmas Candipuro Lumajang (terekam CCTV).
– 1 (satu) buah dompet warna hitam yang berisikan identitas korban. Di dalam jok sepeda motor TKP Sumbersuko Lumajang. Serta Belasan STNK. (adi/yan)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai