Lumajang
Pastikan Hewan Kurban Sehat dan Layak Konsumsi, Pemkab Lumajang Bentuk Tim Khusus
Memontum Lumajang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang membentuk tim khusus untuk pastikan kesehatan hewan kurban. Hal itu, seperti yang dijelaskan Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Lumajang, Siswanto, Kamis (22/06/2023) tadi.
Pihaknya telah membentuk tim khusus yang terdiri dari dokter hewan dan tenaga kesehatan hewan. Tim dibentuk, untuk melakukan pemeriksaan di seluruh lapak hewan kurban yang ada di Kabupaten Lumajang, menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1444 H.
“Untuk tim pemeriksanya itu kita melibatkan petugas medis dan paramedis yang ada di DKPP Lumajang, tenaga kesehatan hewan yang diluar DKPP, dan juga Nakes hewan yang membuka praktek secara mandiri. Jumlahnya sekitar seratus petugas lebih,” katanya.
Baca juga :
Kegiatan pemeriksaan hewan kurban itu, tambahnya, nantinya dijadwalkan akan dilakukan sebelum maupun sesudah proses penyembelihan hewan kurban. “Kita sudah membentuk tim untuk melakukan pemeriksaan hewan kurban, dan itu akan dilakukan pemeriksaan sebelum dan sesudah di potong, atau bahasa kita antemortem dan postmortem,” paparnya.
Siswanto menambahkan, bahwa pemeriksaan antemortem meliputi jenis kelamin, umur, berat badan, kondisi kesehatan secara umum dan pemeriksaan lubang-lubang pada hewan. Sementara, untuk pemeriksaan postmortem meliputi pemeriksaan kondisi daging hewan kurban yang sudah disembelih, kondisi organ pencernaan dan pemeriksaan limpa, hati dan paru-paru. (kom/adi/gie)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penyalahgunaan Dana Hibah ke Musholla di Depan Rumah Mantan Bupati Lumajang Dilidik Polres
- Lumajang4 minggu
Temui Warga Yosowilangun, Bunda Indah Jelaskan Cara Realisasi Program Dana Dusun
- Lumajang3 minggu
Peduli Wilayah Kekeringan, Bunda Indah Distribusikan Tangki Air Bersih untuk Masyarakat
- Lumajang3 minggu
Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Lumajang3 minggu
Dinilai Tebarkan Fitnah, Pendukung Bunda Indah-Mas Yudha Laporkan Pemilik Akun ke Bawaslu Lumajang
- Hukum & Kriminal3 minggu
Lagi..Kawanan Maling Lumajang Bobol Kandang Milik Warga Kedungjajang dan Sikat Dua Ekor Sapi
- Lumajang4 minggu
Angka Kemiskinan Alami Tren Penurunan, Pj Bupati Lumajang Beri Apresiasi Masyarakat dan OPD
- Lumajang3 minggu
Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi