Lumajang
Wakil Ketua DPRD Lumajang Pimpin Paripurna Penyampaian Bapemperda dan Banggar
Memontum Lumajang – DPRD Kabupaten Lumajang kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Pendapat Badan Pembentukan Perda (Bapemperda) terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2022, Penyampaian Pendapat Badan Anggaran (Banggar) terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2022 dan Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2022, Rabu (14/06/2023) tadi.
Dalam rapat yang dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Akmad, turut hadir Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, Forkopimda dan Kepala OPD Kabupaten Lumajang.
Baca juga :
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Akhmad, menyampaikan bahwa pendapat Badan Pembentukan Peraturan Daerah merupakan hasil pembahasan dan pengkajian terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022. Hasilnya, Bapemperda berpendapat bahwa Rancangan Peraturan Daerah tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022, telah sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan.
Meskipun, ujarnya, perlu dengan beberapa perbaikan dan cacatan yang harus mendapat perhatian. “Dengan ini, dapat disimpulkan Rancangan Peraturan Daerah tentang Pertanggungjawaban pelaksanaan APBD TA 2022 layak untuk dibahas ketahap pembahasan selanjutnya,” jelasnya. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Gempur Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Ungkap Peran Penting Masyarakat Usai Edukasi Cukai