Berita
Tournament Air Rifle, Dandim Cup 0821, Wabup Lumajang Harapkan Atlet Menembak Bermunculan
Memontum Lumajang -Terselenggaranya turnamen menembak senapan angin, diharapkan dapat memunculkan bibit – bibit atlet menembak yang siap untuk mengikuti kejuaraan provinsi maupun kejuaraan nasional.
Demikian hal yang disampaikan Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, M.Si., saat membuka Open Tournament Air Rifle, Dandim Cup 0821, dalam rangka HUT TNI – 74 serta Hari Pahlawan, di Stadion Semeru Kabupaten Lumajang, Sabtu (09/11/19).
“Jadi turnamen ini sebagai ajang silaturahmi serta dalam rangka mencari bibit – bibit atlet untuk cabor menembak,” kata Wabup.
Wabup mengatakan, pemkab akan terus mensuport seluruh cabang olahraga yang berpotensi meraih prestasi – prestasi untuk mengharumkan nama Kabupaten Lumajang.
Selain itu, Wabup berkeinginan agar acara kedepan dapat disinergikan dengan seluruh potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Lumajang, “Sebab ketika kita menyelenggarakan even nasional di Lumajang, sudah pasti akan berdampak pada ekonomi sosial, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta potensi pariwisata yang ada,” katanya.
Turnamen yang diselenggarakan oleh Dandim 0821 itu, diikuti kurang lebih 1000 peserta yang bersal dari dalam maupun luar Kabupaten Lumajang, diantaranya, Menado, Sulawasi Utara, Samarinda, Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah. Selain itu, kegiatan itu juga melibatkan perserta tingkat SMP dan SMA di Lumajang.
Dandim 0821, Letkol Inf. Ahmad Fauzi, SE., menyebutkan, kegiatan itu bertujuan untuk memasyarakatkan cabang olahraga menembak sekaligus mencari bibit – bibit atlet penembak, terutama pelajar yang ada di Lumajang.
“Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi para atlet untuk mengasah kembali kemampuan menembaknya sehingga dapat menghasilkan prestasi yang memuaskan, baik di tingkat daerah maupun nasional,” katanya.
Turnamen tersebut, diselenggarakan selama dua hari, terhitung mulai 9 sampai 10 November 2019 (adi/yan)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat