Lumajang
Pastikan Layanan Desa Tetap Jalan, Pj Bupati Lumajang Lantik Pj Kades Yosowilangun Kidul
Memontum Lumajang – Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, secara resmi melantik Budi Hariyono sebagai Pj Kepala Desa (Kades) Yosowilangun Kidul, di Lantai III Nararya Kirana Kantor Bupati Lumajang, Selasa (06/08/2024) tadi. Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Yuyun-sapaan akrab Pj Bupati Lumajang, menegaskan pentingnya pengangkatan Pj Kepala Desa, yaitu untuk menjaga kesinambungan pemerintahan di tingkat desa.
“Tidak boleh ada kekosongan jabatan. Sehingga, penyelenggaraan pemerintahan harus tetap berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” kata Pj Bupati Yuyun.
Pengangkatan Pj Kepala Desa, lanjutnya, merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa desa tetap berfungsi dengan baik dan pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu. Karenanya, dirinya juga menekankan agar Pj Budi segera menyusun rencana dan anggaran desa untuk periode Juli hingga September 2024.
Baca juga :
“Pj Kades harus segera menyelenggarakan Musyawarah Desa (Musdes), yang berpedoman pada RKP Desa. Kemudian hasil Musdes ini harus ditetapkan dalam Perdes,” jelasnya.
Selain itu, Pj Bupati Yuyun juga menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi aktif antara Pj Kades dengan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) serta jajaran desa. “Pj Kades juga harus mampu menjaga keamanan dan kondusifitas di desa dengan bekerja sama dengan Babinsa dan Babinkamtibmas,” tambahnya.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Yuyun juga menyampaikan rasa belasungkawa atas meninggalnya Zainul Anwar dan mengapresiasi dedikasinya selama menjabat sebagai Kepala Desa Yosowilangun Kidul. “Kami turut berbelasungkawa dan mengucapkan terima kasih atas pengabdian mendiang Zainul Anwar kepada Desa Yosowilangun Kidul,” paparnya.
Melalui pelantikan itu, dirinya berharap agar dapat membawa semangat baru dalam memimpin Desa Yosowilangun Kidul, serta mampu mengimplementasikan program-program yang telah direncanakan demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat
- Lumajang4 minggu
Beralaskan Tikar, Bunda Indah Gelar Ngopi Bareng bersama Relawan
- Lumajang4 minggu
Disdikbud Lumajang Monitoring Langsung Kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer SD
- Lumajang4 minggu
Pemkab Lumajang Minta Masyarakat Teliti dalam Penerimaan dan Penyebarluasan Informasi Pilkada