SEKITAR KITA
Dandim Lumajang Minta Insan Pers Turut Sosialisasikan Vaksin Covid-19
Memontum Lumajang – Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Andi A. Wibowo, S. Sos., M. I. Pol, meminta kepada insan pers atau pewarta membantu mensosialisasikan program pemerintah tentang rencana vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat.
Dengan dukungan dari media massa, diharapkan target pencapaian vaksinasi, bisa kian optimal kepada masyarakat.
“Teman-teman wartawan kita harapkan turut berpartisipasi membantu mensosialisasikan kepada masyarakat. Serta, ikut mengcounter setiap berita hoax yang sering beredar di masyarakat,” tegas Dandim.
Pihaknya, akan selalu siap membantu pemerintah dengan melaksanakan sosialisasi dan pendampingan. Mulai dari proses pendataan, registrasi, sampai dengan pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat. Selain itu, juga akan terus melaksanakan operasi yustisi agar tidak timbul klaster baru penyebaran Covid-19.
“Kodim 0821 melalui jajaran koramil di wilayah, akan selalu siap mengawal proses vaksinasi mulai dari pendataan, penyaluran dan meyakinkan masyarakat bahwa vaksin tersebut telah melalui ujian klinis. Sehingga, benar-benar aman untuk digunakan,” terangnya.
Sebelumnya, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, pun menyampaikan bahwa sosialisasi terkait vaksinasi Covid-19, perlu dilakukan agar masyarakat dapat lebih mengerti dan memahami manfaat vaksin tersebut.
“Masyarakat banyak yang belum bisa menerima adanya vaksin Covid-19, untuk itu segenap jajaran aparatur diharapkan dapat bersinergi dan bekerja sama dengan organisasi kemasayarakatan di wilayah, untuk memberikan pemahaman dan pengertian kepada masyarakat bahwa vaksin tersebut aman digunakan,” ujar Bupati. (adi/ryk/ed2)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat