Pemerintahan

Lumajang Covid-19: Waspadalah… 3 orang Positif

Diterbitkan

-

Lumajang Covid-19 Waspadalah... 3 orang Positif

Memontum Lumajang – Bupati Lumajang H Thoriqul Haq M.ML, menyampaikan bahwa pasien positif corona bertambah 2 orang. Setelah sebelumnya AS (Pulang Umroh) dari Kec. Kedungjajang dinyatakan Positif terjangkit virus corona (Covid-19).

Hal itu di ungkapkan saat press release, Minggu (29/3/2020) malam. Data terkini tanggal 29 Maret 2020, 3 orang terkonfirmasi positif Corona, 8 orang pasien dalam pengawasan (PDP) dan 104 orang dalam pantauan (OPD).

Tetaplah tinggal dirumah Karena itu cara terbaik untuk memutus mata rantai virus corona supaya tidak lebih menyebar ke banyak orang. Karena, siapapun bisa kena virus corona.

“Berdasarkan data dari Pemerintah Jawa Timur bertambah 2 orang, inisial AZ (26) dari Kecamatan Randuangung, riwayat pulang dari Jakarta pada 17 maret 2020. Masuk rumah sakit 19 maret 2020 dan yang bersangkutan saat ini dalam proses isolasi.” kata Bupati.

Advertisement

“Dari kecamatan Sukodono MI(55) pulang umroh (travel Banyuwangi) dirawat di RS Saiful Anwar Malang dan dinyatakan mulai membaik secara klinis dan diperkenankan melakukan isolasi 25/03/2020. Merupakan 1 rombongan dengan pasien PDP inisial S yang sudah meninggal dunia,” ungkapnya.

Bupati mengimbau bagi siapa saja yang pernah dekat dengan tiga yang positif tersebut untuk melaporkan ke Puskesmas agar segera dilakukan pemeriksaan.

“Yang pernah ketemu, dekat dan komunikasi dengan AS – AZ- MI , ayo segera lapor diri ke puskesmas jangan menunggu sakit baru kerumah sakit (harus sadar, bisa jadi sudah terinfeksi cuma tidak ada gejala dan masih keluyuran, ini bisa bawa virus ke orang lain).” Ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Lumajang AKBP Adewira Negera Siregar SIK, menegaskan maklumat Kapolri agar warga tidak menggelar kegiatan yang mengundang masa. Warga juga diminta menghindari kerumunan (physical distancing) untuk mencegah penyebaaran Corona semakin cepat dan tidak terkendali.

Advertisement

“Kita akan lakukan tindakan tegas jika masyarakat membandel. Corona sudah ada di Lumajang,” Tegasnya.

Dalam hal ini Pemerintah Daerah telah mengambil langkah untuk melakukan physical distancing di beberapa wilayah. Sudah ada 6 perumahan, 24 desa dan 2 kelurahan yangditerapkan sebagai physical distancing mulai hari Jumat-Minggu, artinya dalam tiga hari tersebut masyarakat akan mengurangi aktifitas kegiatannya.

Selain itu, pihaknya juga akan membuat Pos di Terminal Minak Koncar yang berfungsi untuk melakukan pendataan para pendatang yang datang ke Lumajang. (adi/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas