Pemerintahan
Ning Farin Berharap Guru dan Wali Murid Mendampingi Tumbuh Kembang Anak
Memontum Lumajang – Guru dan wali murid diharapkan agar terus mendampingi tumbuh kembang pada anak. Hal itu disampaikan Bunda PAUD Kabupaten Lumajang, Hj. Musfarinah Nuryatin, M.Pd., (Ning Farin), saat mengikuti kegiatan Gebyar Senam Anak Sehat bersama Himpaudi Kecamatan Jatiroto, di Alun-Alun Kecamatan Jatiroto, Kamis (19/9/2019) pagi.
Kegiatan tersebut dalam rangka HUT RI ke-74 dan HUT Himpaudi ke-14. Diikuti oleh 25 lembaga PAUD dan 5 Kelompok bermain se- Kecamatan Jatiroto.
Bunda PAUD Kabupaten Lumajang, yang akrab disapa dengan panggilan, Ning Farin, menyampaikan bahwa anak adalah investasi bagi bangsa Indonesia khususnya Kabupaten Lumajang kedepannya. Karena itu, bagi para guru dan wali murid diharapkan agar terus mendampingi tumbuh kembang pada anak.
“Kegiatan seperti ini merupakan awal bagaiamana mereka mampu membangun rasa percaya diri dan mandiri anak-anak,” ungkapnya.
Ning Farin, sangat mengapresiasi kegiatan Gebyar Senam Anak Sehat tersebut, dengan harapan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak dan tentunya buat masa depan anak-anak kabupaten Lumajang.
“Luar biasa guru-guru pendamping yang sudah berusaha menjadikan anak anak masa depan kabupaten Lumajang lebih berani berkreasi dan mandiri,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Himpaudi Kecamatan Jatiroto, Siti Aisyah, berterimakasih kepada Bunda PAUD Kabupaten Lumajang yang sudah berkenan hadir pada acara Gebyar Senam Anak Sehat bersama Himpaudi Kecamatan Jatiroto. (adi/yan)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Dugaan Penyalahgunaan Dana Hibah ke Musholla di Depan Rumah Mantan Bupati Lumajang Dilidik Polres
- Lumajang4 minggu
Temui Warga Yosowilangun, Bunda Indah Jelaskan Cara Realisasi Program Dana Dusun
- Lumajang3 minggu
Peduli Wilayah Kekeringan, Bunda Indah Distribusikan Tangki Air Bersih untuk Masyarakat
- Lumajang3 minggu
Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Lumajang3 minggu
Dinilai Tebarkan Fitnah, Pendukung Bunda Indah-Mas Yudha Laporkan Pemilik Akun ke Bawaslu Lumajang
- Hukum & Kriminal3 minggu
Lagi..Kawanan Maling Lumajang Bobol Kandang Milik Warga Kedungjajang dan Sikat Dua Ekor Sapi
- Lumajang4 minggu
Angka Kemiskinan Alami Tren Penurunan, Pj Bupati Lumajang Beri Apresiasi Masyarakat dan OPD
- Lumajang3 minggu
Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi