Lumajang
Permudah Pelayanan, Diskominfo Lumajang Gelar Pembinaan Website Desa dan Kelurahan
Memontum Lumajang – Untuk memberikan kemudahan dan percepatan pelayanan kepada masyarakat, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lumajang menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Website Desa dan Kelurahan, Senin (09/10/2023) tadi. Dalam kegiatan itu, Plt Kepala Diskominfo Kabupaten Lumajang, Mustaqim, menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung adanya transformasi menuju era digital utamanya bagi desa.
Disampaikannya, bahwa dalam optimalisasi itu, Diskominfo juga berkolaborasi dengan Tim Duta Digital Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI di Kabupaten Lumajang. “Harapannya, ini akan sangat membantu. Apalagi untuk pelayanan masyarakat, sehingga akan lebih cepat, lebih mudah dan lebih efisien. Mulai dari administrasi dan pelayanan desa menggunakan website, ini harapan kami ke depan,” ujarnya.
Ditambahkan Mustaqim, dalam perkembangannya, digitalisasi pelayanan harus dilakukan untuk membantu masyarakat. Apalagi di era perkembangan teknologi informasi yang terus berjalan cepat. Oleh karena itu, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang membuka peluang bagi pemerintah desa maupun kelurahan yang ingin mengupgrade layanan berbasis digital.
“Digitalisasi ini juga ini sifatnya harus dilakukan, sesuai dengan perkembangan. Masyarakat selalu menginginkan peningkatan pelayanan yang semakin mudah, salah satunya melalui desa digital. Nanti kami fasilitasi kebutuhan teman-teman ini, kita saling kolaborasi,” tambahnya.
Baca juga:
Sementara itu, Perwakilan Tim Duta Digital Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia di Kabupaten Lumajang, Abdul Muiz, menerangkan bahwa saat ini sudah ada 20 kader digital desa di Kabupaten Lumajang, yang telah dilakukan pembinaan. Beberapa diantaranya, sudah melakukan pelayanan desa dan penyediaan informasi berbasis digital serta sementara lainnya masih dalam proses.
“Kami bersama tim sudah melakukan pembinaan, sementara masih ada 20 desa, sebagian besar sudah melakukan layanan menggunakan web, nah ini kita lakukan pembinaan terus menuju desa digital,” terangnya.
Dirinya juga menambahkan, bahwa adanya pembinaan website desa dan kelurahan yang dilakukan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang sangat membantu Tim Digital Desa dalam proses pembinaan. Itu dikarenakan Diskominfo juga memiliki tim teknis yang sangat mendukung keberhasilan Program Digital Desa.
“Intinya kami berkolaborasi, termasuk dengan Diskominfo Lumajang ini sangat membantu kami. Harapannya nantinya juga ada pembinaan di semua desa di Kabupaten Lumajang,” paparnya. (kom/adi/gie)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Wujudkan Sanitasi Aman, Pemkab Lumajang Terima Dukungan Advokasi Perwakilan Unicef
- Lumajang4 minggu
21 Kecamatan Jadi Sebaran Rokok Ilegal, Satpol PP Lumajang Sita 118 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Lumajang4 minggu
Penataan Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang Kedepankan Infrastruktur Ramah Lingkungan
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang3 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat