Pemerintahan
Cak Thoriq Bersyukur Pemkab Lumajang Kembali Raih WTP
Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, H Thoriqul Haq, bersyukur Pemkab Lumajang kembali mendapatkan Penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Kementrian Keuangan Republik Indonesia atas keberhasilan Pemerintah Kabupaten Lumajang dalam menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2019.
“Alhamdulillah, ini tahun kedua kita mendapatkan Opini WTP. Penghargaan ini juga merupaka evaluasi bagi kita, Pemerintah Kabupaten Lumajang untuk supaya mempertahankan predikat Opini WTP ini, tentu ini harus kita tingkatkan dari tahun ke tahun,” ujar Bupati Lumajang, seusai menerima Penghargaan yang diserahkan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Convention Hall Lantai 3 Grand City, Surabaya, Senin (19/10).
Pemerintah Kabupaten Lumajang, tambahnya, telah dua kali berturut-turut memperoleh penghargaan Opini WTP, Laporan Keuangan Daerah Tahun 2018 dan 2019. Dari hasil Opini WTP tersebut, Laporan Keuangan Daerah Pemerintah Kabupaten Lumajang sudah sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP).
Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jawa Timur, Dedi Sopandi, mengatakan Opini WTP merupakan salah satu indikator pengelolaan keuangan negara yang sehat. Dirinya berharap penghargaan Opini WTP dapat menjadi motivasi Pemerintah Daerah maupun Provinsi untuk menyajikan laporan keuangan negara sesuai SAP.
“Opini WTP ini adalah satu indikator pengelolaan keuangan negara dengan sehat, semoga ini menjadi semangat bersama untuk mewujudkan pengelolaan keuangan negara yang transparan dan akuntabel,” terangnya. (adi/sit)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat
- Lumajang3 minggu
Beralaskan Tikar, Bunda Indah Gelar Ngopi Bareng bersama Relawan
- Lumajang4 minggu
Tinjau Longsor di Jalan Desa Pundungsari, Pj Bupati Lumajang Minta Perbaikan Disegerakan
- Lumajang4 minggu
Pemkab Lumajang Minta Masyarakat Teliti dalam Penerimaan dan Penyebarluasan Informasi Pilkada