Pemerintahan

Kunjungi Lumajang Malam Hari, Mensos Risma Salurkan Bantuan Warga Terdampak Semeru

Diterbitkan

-

Memontum Lumajang – Menteri Sosial, Tri Rismaharini, melakukan kunjungan ke Pemkab Lumajang, Senin (18/01) malam. Kedatangan mantan Wali Kota Surabaya itu, untuk menyerahkan bantuan kepada warga Lumajang, yang terdampak Gunung Semeru.

Selain disambut langsung Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, di Pendopo Lumajang, Mensos juga menyerahkan bantuan. Diantaranya, seperti obat-obatan, selimut dan sembako, seperti beras mie instan, biskuit dan telur serta popok bayi.

Risma menyampaikan, banyak daerah di Indonesia, saat ini dilanda bencana alam. Dirinya meminta, kepada seluruh kepala daerah di Indonesia, untuk siap menghadapi berbagai kemungkinan itu.

“Artinya, makanan yang siap konsumsi oleh masyarakat. Minimal, setiap daerah harus memiliki cadangan makanan. Cadangan makanan, itu sifatnya wajib,” katanya.

Advertisement

Hal ini, tambah Risma, untuk mengantisipasi ketika daerah atau kabupaten atau kota, itu terisolasi. Sementara, toko atau tempat cadangan makanan, tidak buka.

“Seperti pengalaman saya saat ke Sulawesi, beruntung ada pesawat Hercules yang membawa persediaan makanan. Sementara, di sekitar lokasi sangat sulit,” terang Risma.

Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan pemerintah. Apalagi, akan ada bantuan tambahan untuk masyarakat.

“Saya ucapkan terima kasih dengan bantuan yang sudah diberikan. Untuk langkah-langkah antisipasi, Pemkab salah satunya akan mendirikan pos pantau di sekitar lokasi,” ujarnya. (adi/ryk/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas