SEKITAR KITA
Bunda Indah Apresiasi Keberadaan Lembaga Amil Zakat Saku Yatim
Memontum Lumajang – Lembaga Amil Zakat Saku Yatim turut membantu Pemerintah Kabupaten Lumajang, dalam memperbaiki kualitas pendidikan anak yatim di Lumajang.
Hal itu disampaikan Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, saat menemui Lembaga Amil Zakat Saku Yatim di Ruang Mahameru Kantor Bupati Lumajang, Rabu (24/02) tadi.
“Anak yatim merupakan tanggung jawab kita bersama. Keterbatasan pemerintah terbantu dengan lembaga amil zakat ini,” ujarnya.
Bunda Indah mengapresiasi Saku Yatim, yang intens memberikan perhatian terhadap nasib yatim di Lumajang. Khususnya, terhadap pendidikan dan akhlaknya. Anak yatim dhuafa non panti, yang menjadi binaan Saku Yatim bahkan didorong menjadi penghafal Al Qur’an.
“Ini menjadi tanggung jawab kita bersama. Saya ingin Kabag Kesra memberikan saran untuk memberikan perhatian terhadap pendidikan dan budi pekerti anak yatim di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) yang ada di Lumajang,” ujarnya.
Baca juga: Wabup Lumajang Minta Kegiatan Pramuka Jadi Ekstrakurikuler Wajib Sekolah
Bunda Indah juga memberikan fasilitas bagi anak yatim dhuafa yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri bisa mengajukan beasiswa ke Dinas Sosial Kabupaten Lumajang.
Sementara itu, Ketua Lembaga Amil Zakat Saku Yatim, Chudzil Chikmat menjelaskan bahwa Saku Yatim merupakan re-brand dari Rumah Perubahan Indonesia. Salah satu fokus program dari Saku Yatim adalah memberikan perhatian terhadap pendidikan anak yatim dhuafa di Lumajang.
“Melalui sanggar lestari, adik-adik kita pandaikan, kita ada sanggar belajar lestari dan kita beri beasiswa untuk adik-adik,” jelasnya. (kom/ryk/adi/ed2)
- Lumajang1 minggu
Sound Horeg bersama Denny Caknan Bakal Meriahkan Kampanye Akbar Paslon Bunda Indah – Mas Yudha
- Lumajang4 minggu
Ini Alasan Kenapa Kalangan Milenial Harus Pilih Bunda Indah dan Mas Yudha di Pilkada Lumajang
- Lumajang3 minggu
Diduga Lakukan Pelanggaran, Cabup Petahana-Thoriqul Haq Dilaporkan ke Bawaslu Lumajang
- Lumajang4 minggu
Pj Bupati Lumajang Ajak Calon Guru Penggerak Berinovasi sebagai Pelopor Pembelajaran
- Lumajang4 minggu
Datangi Peserta SKD Bagi CPNS, Pj Bupati Lumajang Beri Motivasi dan Semangat
- Lumajang4 minggu
Beralaskan Tikar, Bunda Indah Gelar Ngopi Bareng bersama Relawan
- Lumajang4 minggu
Disdikbud Lumajang Monitoring Langsung Kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer SD
- Lumajang4 minggu
Pemkab Lumajang Minta Masyarakat Teliti dalam Penerimaan dan Penyebarluasan Informasi Pilkada